Rabu, 27 Juni 2012

Sony segara meluncurkan konsul game portabel PlayStation (PS) Vita yang rencananya akan beredar di Tanah Air mulai 8 Mei 2012. Untuk tahap awal, Sony Indonesia akan memasarkan PS Vita versi Wi-Fi.

PS Vita dilengkapi dengan dua stik analog tepat di bawah tombol navigasi bagian kanan dan kirinya. PS Vita hadir dengan layar berukuran 5 inci OLED multitouch dengan kedalaman resolusi 960 x 544 px. Untuk mendukung kinerjanya, PS Vita telah didukung prosesor quad core ARM Cortex-A9 core.
PlayStation (PS) Vita
PlayStation (PS) Vita
Selain menyuguhkan Wi-Fi, PS Vita diperlengkapi Bluetooth untuk koneksi nirkabel. Terdapat dua buah kamera, kamera depan dan kamera belakang.

Sony akan membuka pemesanan awal untuk PS Vita value pack pada 1 sampai 6 Mei di toko-toko tertentu. Paket Value pack ini akan disertai dengan game Uncharted: Golden Abyss (versi Chinese & English), dan ModNation Racers: Road Trip (versi Asian English & Chinese).

Harga PlayStation (PS) Vita Versi Wi-Fi sekitar Rp 3.399.000. (kompas.com)


EmoticonEmoticon